Xiangyang Pinjaman Online Apk: Aman Legal atau Ilegal? Cek Fakta! – Saat ini banyak sekali aplikasi pinjaman online yang di rilis di play store. Sudah banyak beragam nama aplikasi yang unik-unik dan mungkin cukup menarik.
Namun fakta sebenarnya memang tidak sesuai dengan kenyataan, bahwa banyak sekali pinjaman online yang menawarkan limit pinjaman besar dan bunga kecil tetapi melakukan penipuan. Salah satu modus penipuan yang di lakukan oleh pinjol ilegal adalah adanya biaya keanggotaan atau biaya admin.
Namun apakah aplikasi xiangyang pinjaman online ini aman legal atau ilegal dan penipuan? untuk mengetahui informasi selengkapnya mari kita simak pembahasannya hingga selesai.
Review Xiangyang Pinjaman Online Apk
Xiangyang Pinjaman Online merupakan aplikasi pinjaman online terbaru yang di rilis di google play store. Aplikasi ini di tawarkan oleh developer Luis Information Technology yang mana saat ini telah mendapatkan rating yang cukup bagus.
Aplikasi pinjaman online ini dirilis sejak tanggal 20 maret 2023 dan saat kami reveiw di akhir bulan April ini telah di download lebih dari 50 ribu kali.
Jika kita lihat beberapa komentar dari akun kebanyakan memberikan rating yang bagus dan nampak bahwa aplikasi ini berguna. Akan tetapi jika lebih diselidiki lagi, pengguna yang berkomentar terlihat asing.
Nah apakah komentar ini dimanipulasi atau sungguhan dan apakah aplikasi xiangyang apk ini benar-benar bisa mencairkan dana pinjaman? untuk mengetahui informasinya mari kita simak pengalaman pengguna.
Syarat dan Cara Pinjam Uang dri Xiangyang Pinjaman Online
Pengguna yang ingin mengajukan pinjaman di aplikasi ini akan diberikan beberapa syarat yang harus dipenuhi. Pada umumnya aplikasi pinjaman online akan memberikan syarat-syarat sebagai berikut:
- Berusia minimal 18 Tahun
- Memiliki nomor telepon aktif
- Memiliki KTP yang masih berlaku
- Berpenghasilan dan punya pekerjaan tetap
Setelah memenuhi beberapa persyaratan tersebut, anda bisa mencoba mengajukan pinjaman dengan langkah-langkah sebagai berikut:
- Silahkan download aplikasinya di play store
- Buka aplikasinya dan lanjutkan pendaftaran
- Masukkan nomor telepon dan klik kirimkan
- Masukkan kode verifikasi yang di kirim
- Ceklis persetujuan dan klik Gabung
- Akan muncul detail produk pinjaman, klik tombol Terapkan segera untuk melanjutkan
- Masukkan informasi pribadi dengan lengkap kemudian unggah foto KTP bagian depan
- Lengkapi informasi pribadi
- Silahkan isi informasi kartu bank untuk pencairan
- Klik langkah berikutnya dan sahkan
- Akan muncul detail pinjaman yang bisa anda ajukan
- Silahkan atur jumlah pinjaman yang akan anda ajukan
- Tentukan jangka waktu pinjaman
- Klik penarikan kemudian buat tanda tangan digital pada layar ponsel
- Klik kirimkan
- Tunggi pengajuan pinjaman hingga di ACC
Xiangyang Pinjaman Online Apakah ilegal atau Legal dan Terdaftar OJK?
Bagi pengguna yang ingin mengajukan pinjaman tentunya harus mempertimbangkan legalitas aplikasinya. Karena di zaman sekarang banyak sekali aplikasi pinjaman online yang ilegal dan tidak memiliki izin dari lembaga keuangan.
Setelah menelusuri dari beberapa sumber, saat ini kami belum menemukan legalitas yang jelas dari aplikasi pinjaman ini. Jadi saat ini bisa dipastikan bahwa pinjol ini masil ilegal.
Selain itu, setelah ditelusuri lebih lanjut, Aplikasi Xiangyang Pinjaman Online ini tidka terdaftar di Otoritas Jasa Keuangan. Sehingga tidak dianjurkan mengajukan pinjaman di aplikasi ini.
Xiangyang Pinjaman Online Apakah Aman?
Seperti yang telah kami sampaikan sebelumnya, aplikasi ini ilegal sehingga tidak aman digunakan. Jadi bagi anda yang tidak ingin data pribadinya disalahgunakan atau disebarkan sebaiknya jangan pinjam uang di aplikasi ini.
Karena pinjaman online ilegal bisa saja melakukan tindak kecurangan termasuk sebar data. Selain itu berdasarkan pengalaman sebelumnya di aplikasi seperti ini biasanya akan diminta biaya keanggotaan untuk mencairkan pinjaman.
Akan tetapi walaupun kita sudah bayar biaya keanggotaan maka uang pinjaman kita bisa saja tidak cair dan melakukan penipuan kepada kita.
Xiangyang Pinjaman Online Apakah Penipuan?
Setelah menelusuri pengalaman pengguna yang telah mencoba mengajukan pinjaman di aplikasi ini katanya ada biaya untuk mencairkan dana pinjaman. Jadi yang pengajuannya di ACC, ia akan dimintai biaya keanggotaan untuk melanjutkan pencairan.
ini salah satu tanggapan pengguna” Waduh saya kena uang anggota 300 RB dan mau minta uang LG untuk polis ansuransi 1,5 JT hadeu”
Jadi pada intinya jangan menggunakan aplikasi ilegal apalagi yang meminta biaya keanggotaan atau biaya admin untuk pencairan. Jika benar-benar pinjamannya akan cair maka biaya bisa di potong dari dana pinjaman yang kita ajukan bukan harus transfer dulu oleh kita.
Baca Juga: Uang Cash Apk Pinjol: Aman Terdaftar OJK Legal Atau Ilegal? Cek Fakta!
Kesimpulan
Demikian revew Xiangyang Pinjaman Online Apk: Aman Legal atau Ilegal? yang dapat kami sampaikan. Berdasarkan fakta yang telah disampaikan, dapat disimpulkan bahwa Xiangyang Pinjaman Online Apk adalah aplikasi pinjaman ilegal dan tidak terdaftar di OJK.
Oleh karena itu, pengguna harus berhati-hati dan tidak mengajukan pinjaman di aplikasi ini karena dapat membahayakan data pribadi dan keuangan.
Selain itu, pengguna juga harus berhati-hati dengan modus penipuan seperti biaya keanggotaan atau biaya admin untuk pencairan.
Jadi, sebaiknya mencari aplikasi pinjaman online yang terdaftar dan legal untuk menghindari masalah di masa depan.